Pages

Ads 468x60px

Labels

17.10.13

Karang Kembar di Pantai Tanjung Layar

Banten - Salah satu tujuan favorit bagi para wisatawan saat berkunjung ke Desa Sawarna yakni Pantai Tanjung Layar. Pantai dengan hamparan batu karang yang memenuhi seluruh bibir pantainya ini menyajikan pemandangan yang menakjubkan mata siapa saja yang melihatnya. Dua buah karang besar di tengah hamparan karang menjadi ikon sekaligus memberi inspirasi masyarakat sekitar untuk menamai pantai ini Tanjung Layar, karena kedua karang tersebut mirip layar sebuah kapal yang sedang dibentangkan.

Karang kembar di Pantai Tanjung Layar

Pantai yang terletak 300 meter dari pantai Ciantir ini konon memiliki mitos, dimana masyarakat setempat percaya bahwa dulu kala terdapat sebuah kapal yang cukup besar karam tepat dilokasi karang kembar berada. Termakan usia serta terus menerus terhempas ombak membuat kapal tersebut berubah menjadi karang seperti sekarang, karang kembar yang ada sekarang merupakan layar kapal yang juga ikut berubah menjadi batu karang.

Pantai Tanjung Layar di Desa Sawarna 

Dari pantai Ciantir menuju pantai Tanjung Layar terdapat pondok-pondok yang menjual aneka minuman dan makanan ringan yang dapat meringankan beban perut yang tengah keroncongan. Tak hanya itu saja terdapat deretan karang-karang kecil yang saat air laut surut menjadi kolam-kolam kecil yang di dalamnya terdapat ikan kecil beraneka ragam. Pagi dan Sore menjadi waktu yang tepat untuk berkunjung ke pantai ini, namun jangan terlalu petang karena jika air laut pasang kita tidak dapat mendekat ke karang kembar yang ada di tengah pantai.

Kolam ikan yang terbentuk saat air laut surut

Hamparan karang di Pantai Tanjung Layar

Danbo dengan latar belakang Pantai Tanjung Layar 

Karang yang memecah ombak di Pantai Tanjung Layar

0 komentar:

Posting Komentar